Puasa Tak Mengalahkan Semangat Karang Taruna

Ratna Dewi 27 Mei 2019 09:23:30 WIB

SIDA PLEMBUTAN - Karang Taruna merupakan organisasi kepemudaan di Indonesia.

Karang Taruna merupakan wadah pengembangan generasi muda, yang tumbuh atas dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat khususnya generasi muda di wilayah Desa / Kelurahan atau komunitas sosial sederajat, yang terutama bergerak dibidang kesejahteraan sosial.

Karang Taruna didirikan dengan tujuan memberikan pembinaan dan pemberdayaan kepada para remaja, misalnya dalam bidang keorganisasian, ekonomi, olahraga, ketrampilan, advokasi, keagamaan dan kesenian.

Minggu 26/5 Karang Taruna Desa Plembutan melaksanakan pertemuan rutin bulanan yang dihadiri oleh pengurus. Dalam pertemuan rutin tersebut membahas tentang persiapan  takbir keliling yang akan di laksanakan pada malam lebaran tahun ini.

Karena belum ada rancangan kegiatan, mereka sepakat untuk fokus dalam persiapan di setiap padukuhan.

Dalam pertemuan tersebut, pengurus Karang Taruna Desa Plembutan juga menyempatkan waktu untuk membagikan takjil. Takjil sendiri dikumpulkan dari beberapa pengurus yang ikut berpartisipasi.

Kegiatan ini dilakukan di lampu merah (traffic light) Gading pada jam 16.30 sampai dengan jam 17.15

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

YoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Feed IG Pem. Kal. Plembutan

PROFIL KALURAHAN PLEMBUTAN

Translate

PENGADUAN MASYARAKAT